Padang-sumateraline.com- Dukungan bagi Pemko Padang dalam menangani dampak ekonomi terhadap warga Kota Padang terus bertambah. Kali ini dilihatkan Bank Bank BRI Cabang Padang.
Bantuan berupa beras sebanyak 5 Ton itu diterima Wali Kota Padang Hendri Septa dari Pimpinan Bank BRI Cabang Padang Zulherman di Gedung Putih Kediaman Resmi Wali Kota Padang, Rabu (19/8/2021). Bantuan ini diketahui akan digabungkan dengan bantuan lainnya yang nantinya disalurkan kepada warga Kota Padang yang berhak menerimanya.
"Semoga bantuan dari Bank BRI Cabang Padang ini ikut membantu dan meringankan beban masyarakat kita yang terdampak secara ekonomi akibat pandemi Covid-19,” ujar Wako Hendri Septa saat itu.
Lebih lanjut atas nama Pemerintah Kota Padang Hendri turut mengungkapkan rasa syukurnya atas adanya pemberian bantuan yang terus dilihatkan dari Bank BRI Cabang Padang tersebut.
"Sejak awal pandemi, Bank BRI Cabang terus berbagi kepedulian bagi warga Kota Padang. Baik dalam penanganan Covid-19 serta membantu meringankan dampak virus ini," sebutnya.
"Sekali lagi kami menyampaikan terima kasih kepada Bank BRI Cabang Padang yang telah berpartisipasi memberikan bantuan sembako untuk warga Kota Padang yang terdampak Pandemi Covid-19. Kita tentu berharap, semoga pihak-pihak atau perusahaan lainnya juga dapat melakukan hal serupa," pungkas Wako.
Pada saat yang sama Kepala Bank BRI Cabang Padang Zulherman menyebutkan bantuan yang diberikan pihaknya kali ini sebagai bentuk kepedulian dari Bank BRI Cabang Padang bagi sesama warga Kota Padang yang terdampak pandemi Covid-19.
”Semoga bantuan ini dapat membantu meringankan dan bermanfaat bagi masyarakat Kota Padang yang membutuhkan," tuturnya.
Ia menyebutkan, tak hanya bantuan bagi masyarakat yang terdampak Covid-19, Bank BRI juga ikut memberikan kepedulian bagi anak dari para tenaga kesehatan. Dimana per orangnya menerima bantuan sebesar Rp5 Juta dengan jumlah penerima sebanyak 100 orang se-Sumateta Barat dengan 65 orang nya di Kota Padang.
"Bantuan ini adalah bentuk partisipasi dari Bank BRI Cabang Padang guna meringankan beban masyarakat di masa pandemi ini. Kita tentu berharap kerja sama BRI dengan Pemerintah kota Padang terus terjalin dengan baik," ungkap Zulherman.
Saat menerima bantuan itu, Wali Kota Padang juga dampingi Kepala DPMPTSP Corri Saidan, Kepala Dinas Sosial Afriadi serta Kepala Bagian Perekonomian dan SDA Syuhendri Barkah dan Camat Bungus Teluk Kabung Harnoldi.(***)
0 komentar:
Posting Komentar