Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 05/Lubuk Alung Kodim 0308/Pariaman Praka Zakhi mendampingi warga masyarakat  Korong Kampung Alai Nagari Salibutan  Kecamatan Lubuk Alung berobat ke Puskesmas untuk memeriksakan penyakit kulit yang diderita Buyung, yang awalnya diantar berobat ke Bidan Desa (Ibu Nel), namun dianjurkan oleh ibu Nel untuk dibawa berobat ke Puskesmas Sikabu.
Kamis, (11/11/2021)

Babinsa Nagari Salibutan Praka Zakhi mengatakan, bahwa kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap kesehatan masyarakat di wilayah binaannya yang tengah menderita penyakit kulit namun belum mendapat pengobatan medis.

“Diharapkan dengan adanya kegiatan seperti ini, masyarakat tidak ragu untuk meminta bantuan kepada Babinsa dan juga perangkat desa lainnya,” ujar bapak Buyung

Lebih lanjut dikatakan oleh Dr. Dylla, di Puskesmas Sikabu, “dari hasil pemeriksaan  bahwa uda Buyung tersebut, dinyatakan menderita penyakit kulit dan untuk melaksanakan perawatan dan pengobatan lebih intensif,” imbuhnya.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Top