Se


Tanah Datar-sumateraline.com (19/02-2022)

Serah terima Jabatan Wali Nagari Lawang Mandahiling dari
PJ. Wali Nagri Zulhaidi kepada Wali Nagari Zulfirman, masa jabatan 2022-1018 di Balai-balai samping Kantor Wali Nagari Lawang Mandahiling Kecamatan Salimpaung Kabupaten Tanah Datar Sabtu (19/02).

Dikesempatan ini PJ. Wali Nagari Zulhaidi menyampaikan terimakasih kepada perangkat Nagari, BPRN, KAN, Tokoh Perantuan dan masyarakat Nagari Lawang Mandahiling yang telah membatu dalam melaksanakan tugas di Nagari, terimakasih atas kebersamaan ini.

"Selamat kepada Wali Nagari yang baru mudah-mudahan dibawah kepemimpinan Zulfirman nagari Lawang Madahiling lebih maju  lagi kedepannya, kalau ada tutur kata salah yang tidak disengaja karena selama ini bersentuhan, saya bersama istri mohon maaf sebesar-besarnya," kata Zulhaidi.


Wali Nagari yang baru Zulfirman menyampaikan ucapan terimakasih kepada masyarakat atas amanah yang dipercayakan kepadanya sebagai Wali Nagari Lawang Mandahiling enam tahun kedepannya, saya sebagai Wali Nagari dan masyarakat mengucapakan terimakasih juga kepada Pj. Wali Nagari Zulhaidi atas pengabdiannya selama ini.

Walaupun PJ Wali Nagari Zulhaidi asalnya bukan Lawang Mandahiling, akan tetapi Zulhaidi sudah bagian dari masyarakat kita, kami sangat beharap sumbangsihnya pikiran untuk membangun Nagari, selama Zulhaidi bertugas disini tentu  banyak pengalaman di pemerintahan nagari.

"Saya telah dilantik 14 Januari sebagai Wali Nagari untuk bertugas mengabdi di Lawang Mandahiling sampai 2028, tentu tidak lepas dari koordinasi bersama Camat dan kerjasama dengan semua unsur di nagari BPRN, KAN, Ninik mamak, Parentau, tokoh masyarakat, Pemuda, tambah Wali Nagari," Ucap Wali Nagari Zulfirman.

Disambutannya Kadis PMDPPKB Novendril mengatakan, Pesta Demokrasi telah usai memakan waktu sangat panjang 3 tahun lamanya mulai dari 2020, 2021, 2022, luar biasa untuk mencari pemimpin di nagari. Akan tetapi alhamdulih walaupun dalam Covid-19 pemilihan Wali Nagari bisa juga terlaksana. Kehadiran saya hari ini bukan kapasitas untuk menghadiri dan mewakili pimpinan Daerah akan tetapi Dinas PMDPPKB di undang oleh panita untuk memberikan sambutan dan arahan.

Ucapkan terimakasih kepada lembaga legislatif DPRD, perangkat Daerah, Kecamatan, Nagari, panita, KAN dan seluruh masyarakat Nagari atas dukungan serta partisipasinya sehingga terlaksana pemilihan Wali Nagari ini tanpa ada gejolak di tengah masyarakat ini sebuah prestasi. Mudah-mudahan modal waktu, uang dan pikiran, untuk membawa Nagari Mandahiling lebih maju.

"Kami atas nama Dinas PMDPPKB, mulai dari tahun 2020 sampai tahun 2022 mengucapkan maaf kalau seandainya ada kesalahan kami dari pihak penyelenggara pemilihan Wali Nagari mohon maaf sebesar-besarnya," kata Kadis  Novendril.

Kepada Istri Wali Nagari yang baru sekarang Zulfirman bukan saja milik ibuk sendiri lagi karena sekarang sudah milik masyarakat Nagari Lawang Mandahiling, Support Wali Nagari dalam menjalankan tugasnya dinagari. Kita dukung bersama-sama tidak ada lagi nomor satu dua tiga empat lima, kata Novendril.

Hadir saat pelantikan Kadis PMDPPKB Novendril, Wakil Ketua DPRD Tanah Datar Anton Yondra, Anggota DPRD Nurhamdi Zahari, Juli Rustam, Direktur PDAM Tanah Datar, Forkopinca,
Wali Nagari se- Kecamatan Salimpaung, BPRN, KAN, Ninik mamak Bundo Kanduang, Perantau , tokoh masyarakat Nagari Lawang Mandahiling.(007-n)

0 komentar:

Posting Komentar

 
Top