Padang-sumateraline.com- Bank Rakyat Indonesia (BRI) Cabang Padang kembali menyalurkan CSR dalam bentuk sembako kepada Panti Asuhan Yatim Piatu Wira Lisna yang berada Kelurahan Mata Air pada Kamis, (21/04/2022).
Dalam kegiatan BRI Peduli, BRI Berbagi Bahagia Bersama BRI Group langsung menyalurkan bantuan yang dipimimpin langsung Bapak Ardhanny Bagus Pinuntun selaku Kepala Cabang BRI Padang yang didampingi oleh Supervisor Penunjang Operasional, Noni Darwenis, secara langsung menyerahkan bantuan kepada pengurus Panti Asuhan yang diterima oleh H. Mirsal Gani, A.KS. MM selaku Ketua Pengurus Panti.
Ardhanny Bagus Pinuntun mengatakan, penyerahan bantuan ini adalah bentuk kepedulian BRI Group terhadap masyarakat khususnya Panti Asuhan Yatim Piatu Wira Lisna, Mata Air, Kota Padang.
Masih kata dia, Sesuai juga dengan visi Walikota Padang Hendri Septa agar masyarakat kota Padang bisa saling bersinergi dan membantu masyarakat yang kurang mampu sehingga bisa menikmati bulan Ramadan dan Syawal nanti dengan bahagia.
“Bantuan berupa paket sembako yang diserahkan ini juga merupakan bagian dari paket sembakon yang dibagikan kepada 8 Panti Asuhan dan 2 Panti Werda se Sumatera Barat.” ujar Ardhanny Bagus Pinuntun seraya menyebut tagline CSR BRI pada Ramadhan kali ini adalah Berbagi Bahagia Bersama BRI Group.
Sementara itu ,H. Mirsal Gani, A.KS. MM sebagai ketua pengurus Panti Asuhan mengucapkan terima kasih yang sebesar--besarnya kepada BRI Cabang Padang dan Menurutnya bantuan itu telah memberikan kebahagiaan bagi para penghuni panti di bulan yang suci ini.
Tidak lupa H. Mirsal Gani juga mendoakan agar BRI semakin besar sehingga kesempatan berbagi dengan kalangan yang membutuhkan juga semakin terbuka.(*)
0 komentar:
Posting Komentar