Kepala MAN 1 Kota Padang, Marliza S. Pd
(Dok Istimewa)
Padang-sumateraline.com- Dalam rangka memberikan pendidikan demokrasi melalui pengalaman praktis, maka untuk pemilihan ketua OSIM MAN 1 periode 2023 dilakukan dengan sistem pemungutan suara oleh seluruh warga sekolah secara langsung.
Pemilihan Ketua OSIM MAN 1 Kota Padang dilaksanan pada hari, Selasa, (24/01/2023) . Pemilihan diadakan menggunakan prinsip demokrasi, seperti dalam pemilihan presiden atau kepala daerah di Indonesia. Seluruh warga sekolah diberikan kesempatan untuk melaksanakan pemilihan calon ketua OSIM dengan cara langsung dibilik suara yang telah disediakan oleh panitia pemilihan ketua OSIM.
Kepala MAN 1 Kota Padang Memberi Pengaranan Pada Panitia OSIM (Dok Istimema)
Kepala MAN 1 Kota Padang Marliza, waktu memberi arahan sebelum dimulai pemilihan mengharapkan semua peserta didik menggunakan hak pilihnya dengan baik, sehingga tidak ada kecurangan. Pembina OSIM dan panitia pelaksanaan pemilihan ketua OSIM memastikan proses demokrasi di sekolah melalui pemilu ketua OSIM dilakukan secara Luber Jurdil (Langsung, Bersih, Rahasia, Jujur dan Adil), jelasnya.
“Kegiatan pemilihan Ketua OSIM diharapkan bisa membekali peserta didik berupa karakter dan kecakapan untuk menjadi warga negara yang baik. Siswa menjadi tahu bagaimana prosedur pemilihan umum yang benar. Pemilihan ketua OSIM dilaksanakan dengan sebaik-baiknya, sportif dan bertanggung jawab serta tidak menimbulkan konflik setelah pelaksanaan pemilihan ketua OSIM,” pungkasnya.
Masih kata dia, pemilihan OSIM di MAN 1 Kota Padang kali ini juga Melibatkan KPU Kota Padang dan pemilihan dilakukan sesuai dengan aturan yang berlaku, ungkapnya.
" Pemilihan seperti ini semoga kelak siswa/i MAN 1 Kota Padang bisa berkiprah ditengah masyarakat untuk menjadi penyelenggara pemilu yang di adakan pemerintah, ini merupakan ilmu dan pengalaman yang sangat bermanfaat bagi kehidupan kita", terangnya.
Ruangan Guru yang Direnovasi Ditinjau leh Kepala MAN 1 Kota Padang
Disela kegiatan Pemilihan ketua OSIM ,kepala MAN 1 Kota Padang juga meninjau ruangan guru yang sedang direnovasi guna membuat guru-guru lebih nyaman apa bila sedang di kantor.
Dirinya berharap pemilihan OSIM kali ini dapat berjalan dengan lancar dan Semoga MAN 1 Kota Padang lebih maju dan mutu kedepannya lebih baik, tutup dia. (SRP)
0 komentar:
Posting Komentar