Padang- Komandan Korem (Danrem) 032/Wirabraja , Kolonel Kav Rayen Obersyl di dampingi Kasrem Kolonel Inf Josep Tanada Sidabutar beserta para Kasi Korem 032/Wbr, bersilaturahmi sambangi Majelis Ulama Indonesia (MUI) Sumatera Barat Jl. Imam Bonjol No.27, Belakang Pondok. Kec. Padang Sel. Kota Padang, Senin, (13/02/2023)
Dalam keterangan tertulis Penerangan Korem 032/Wbr, pada kesempatan tersebut, menyampaikan bahwa kedatangan Danrem untuk menjalin silaturahmi sekaligus memperkenalkan diri sebagai Pejabat yang yang baru 13 hari menjabat sebagai Komandan Korem 032/Wirabraja.
Kedatangan Danrem 032/Wirabraja beserta Staf disambut langsung dengan hangat penuh suasana keakraban oleh oleh Ketua MUI Sumbar Buya Dr Gusrizal Gazahar.
Ketua MUI Sumbar mengucapkan selamat datang dan merasa tersanjung serta berbahagia atas kunjungan Danrem 032/Wbr beserta Stafnya kunjungi MUI Sumbar.
“saya sangat senang karena baru 2 kali pejabat Danrem dan jajaran berkunjung bersilaturahmi ke tempat kami, selama saya menjabat sebagai Ketua MUI Sumbar” ujar Buya Dr Gusrizal Gazahar.
Dalam silaturahmi itu Danrem dengan Ketua MUI Sumbar sempat juga berbincang-bincang tentang perkembangan situasi kerukunan umat beragama di Sumatera Barat yang mayoritas muslim, masyarakatnya Minangkabau sangat menjaga kerukunan antar beragama, keberagaman dan jiwa nasionalisme yang tinggi.
Begitu tingginya jiwa nasionalisme di Sumatera Barat, Ketua MUI Sumbar meyakini dan menjamin andaikan Negara ini bubar, bahwa Sumbar menjadi provinsi yang terakhir lepas dari NKRI.(**")
0 komentar:
Posting Komentar