Payakumbuh, SUMATERALINE — Sosok tokoh srikandi kota Payakumbuh, Bundo Kanduang Wulan Denura, S,ST mulai ‘ditakuti’ tokoh politik di Kota Payakumbuh, khususnya di dapil 1 Payakumbuh Barat. Bagaimana tidak, peran Wulan di perpolitikan mampu menggadangkan kampung halamannya serta membesarkan partai Gerindra di Luak Limopuluah (kota Payakumbuh- Limapuluh Kota).
Menepis isu yang berkembang di masyarakat, banyak bacaleg mundur di partai Gerindra dapil 1 Payakumbuh Barat, karena Wulan masih bertahan untuk menggaungkan partai Gerindra di kampung halamannya (Payakumbuh). Hal tersebut dibenarkan Wulan Denura Wakil Ketua DPRD Kota Payakumbuh, baru-baru ini di kediamannya Payakumbuh, dirinya siap juga berjuang di tingkat Propinsi Sumatera Barat atas usulan DPD Gerindra Sumbar untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat dan demi membesarkan partai Gerindra di Sumatera Barat, khususnya Luak Limopuluah.
Kata Wulan, kemarin sempat dibahas pada forum DPC Gerindra kota Payakumbuh, berhubung banyaknya bacaleg yang mundur, karena adanya incumbent di Payakumbuh Barat, dan setelah diskusi dengan teman-teman fraksi simpatisan dan tokoh-tokoh yang merupakan tempat berkonsultasi politik bagi saya, pada akhirnya saya siap, saya bersedia mundur, untuk jadi caleg Dapil 1 Payakumbuh Barat. Pun siap bersedia diajukan menjadi Caleg Provinsi Dapil V Sumbar.
0 komentar:
Posting Komentar