Payakumbuh, SUMATERALINE — Kewiraswastaan atau Kewirausahaan adalah proses mengidentifikasi, mengembangkan, dan membawa visi ke dalam kehidupan. Biasanya bisa berupa Inovasi, kreasi, seni dan trik, ide berjualan  pemanfaatan peluang serta bagaimana cara yang lebih baik dalam menjalankan mengembangkan usaha.

Seperti kutipan kalimat yang di sampaikan oleh Panitia Pelaksana Kepala Bidang Tenaga Kerja (Kabid Naker) Dinas Tenaga Kerja dan Perinduatrian, Gesmalindra pada acara  pembukaan hari Selasa (4/7/2023). 

Diawal sambutannya, ia mengatakan jika sangat jelas keinginan pemerintah untuk mendorong para pelaku usaha untuk dapat maju dan berkembang sehingga bisa mendongkrak perekonomian, khususnya di Kota Payakumbuh,” ujar Gesmalindra.

Bertempat di aula pertemuan hotel Mangkuto jalan Sudirman Kelurahan Tigo Koto Dibaruah, Kecamatan Payakumbuh Utara, Kota Payakumbuh, selama 4 (empat) hari ke depan Dinas Nakerperind (Tenaga Kerja dan Peindiatrian) yang melibatkan beberapa orang narasumber guna memberikan penguatan serta strategi untuk mereka yang ingin menjadi wirausaha sukses.

Pelatihan yang dimulai pada hari Selasa 4 Juli dan akan berakhir pada hari Jumat 07 Juli 2023 tersebut diikuti sebanyak 20 orang peserta yang akan menerima ilmu terkait pengembangan sikap kewirausahaan, Nomor Induk Berusaha ( NIB ), strategi pemasaran/pemasaran hasil usaha, trik publikasi dan promosi hingga melakukan observasi lapangan untuk sebagai motivasi atau perbandingan yang akan menjadi tolak ukur bagi peserta nanti nya setelah kembali ke tempatnya masing-masing.

Senada dengan Gesmalindra, Kepala Dinas (Kadis) Kadis Nakerperind Yunida Fatwa menegaskan kembali bahwa pemerintah sangat serius dalam hal ini apalagi program penciptaan 100 ribu milenial enterpreneur sangat  tepat dalam peningkatan perekonomian masyarakat khususnya di kota Payakumbuh

Yunida Fatwa ungkapkan jika Kota Payakumbuh saat ini sedang maju-majunya dalam hal usaha kuliner, dan itu sangat besar peluangnya bagi pelaku usaha saat ini.

Terakhir Kadis mengucapkan selamat berlatih kepada 20 peserta mudah mudahan sepulang dari pelatihan  bisa langsung terjun mengimplementasikan keterampilan nya di rumah dan ditempatnya masing-masing.

“InshaaAlloh kelak jadi pengusaha sukses,” tutupnya.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Top