Limapuluh Kota, SUMATERALINE —
Dua hari pasca kepulangan dari tanah suci menunaikan ibadah haji, secara resmi Senin 10 Juli 2023 Bupati Limapuluh Kota Safaruddin Dt. Bandaro Rajo langsung masuk kantor dan tancap gas melaksanakan tugas-tugas pemerintahan yang sempat ditinggalkannya beberapa hari.

Pertama kali melaksanakan tugas , ada beberapa agenda penting yang dikerjakan Bupati Safaruddin. Salah satunya adalah rapat bersama senior representatif Japan International Cooperation Agency (JICA) Indonesian Office Shigeo Honzu, dan Kepala Balai Pelaksana Jalan Sumatera Barat Tabrani di ruang rapat Bupati Limapuluh Kota, Bukik Limau, Sarilamak, membahas lanjutan pembicaraan Pemerintah Kabupaten Limapuluh Kota dengan Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), JICA, dan Pemprov Sumbar, untuk mensukseskan setiap tahapan pembangunan jalan tol Padang-Pekanbaru.

Audiensi bersama Bupati tersebut merupakan rangkaian dari kunjungan lapangan JICA selaku kontraktor ke sejumlah titik koordinat pembangunan tunnel (terowongan) yang nantinya akan akan difungsikan sebagai penghubung tol ruas Padang-Pekanbaru.

Tim kunjungan Lapangan yang terdiri dari JICA, Kemen PUPR, Balai Jalan, Konsultan  direncanakan akan melaksanakan survey di Nagari Sarilamak dan Nagari Pangkalan.

“Pemerintah Kabupaten Limapuluh Kota mengucapkan selamat datang kepada JICA beserta seluruh rombongan. Diharapkan kunjungan ini mampu mengakselerasi Proyek Strategis Nasional (PSN) Tol Sumatera, yang ruasnya melewati Kabupaten Limapuluh Kota,” ucap Bupati Safaruddin dalam sambutannya.

Ia menilai, proyek jalan tol sangat dibutuhkan dalam menunjang pembangunan daerah serta peningkatan ekonomi masyarakat.

Kemudian, katanya, PSN harus disukseskan. Pemkab Limapuluh Kota dan Forkopimda akan mengawal pelaksanaan tahapan-tahapan pembangunan jalan tol, sehingga nanti semua berjalan transparan, jelas dan mempertimbangkan aspirasi warga.

“Kami berharap JICA tidak ragu, pemerintah sangat mendukung pembangunan ini apalagi berkaitan dengan proyek strategis nasional, Pemerintah Daerah hingga ke nagari siap mengawal pihak JICA,” ungkapnya.

Senada dengan Bupati Safaruddin, senior representatif Shigeo Honzu berharap, kunjungan lapangan JICA ke Limapuluh Kota dapat mempercepat realisasi pembangunan tunnel.

“Hal itu dapat terwujud jika seluruh pihak dapat bekerja maksimal dan berkolaborasi dalam proyek ini,” ucapnya. (*)

0 komentar:

Posting Komentar

 
Top