Tanah Datar-sumateraline. Com (12 Juli 2023) 

Jangan kecewa walaupun tidak dihadiri anggota DPRD Tanah Datar Musyawarah Nagari (Musna) Nagari Simpuruik kali ini, sebelumnya sudah dihubungi anggota Dewan katanya sedang Kungker keluar Daerah, walaupun tidak ada yang hadir dana Pokir mereka tetap dibagi ke Nagari Simpuruik. 

Hal itu dikatakan Wali Nagari Simpuruik Syahrial saat membuka Musyawarah Nagari (Musna) di Aula Kantor Wali Nagari Simpuruik Kecamatan Sungai Tarab Rabu (12/7) 

"Untuk tahun 2023 ini kita juga diberikan bantuan Dana Pokir Anggota DPRD yaitu, Anton Yondra, Nur Hamdi Zahri, Adwar Rabaim, Yalpema Jurin. Nagari juga mendapat  bantuan dari Ir. H. Hendra Irwan Rahim, H. Bukhari Dt Tuo Anggota DPRD Provinsi Sumbar,"kata Wali Nagari Syahrial. 

Sekcam Sungai Tarab Sri Handayani mengatakan, kegiatan Musna ini disinilah wadahnya bagi masyarakat kita untuk menyampaikan aspirasi. 
Kami berharap nanti kepala OPD yang hadir bisa mengikuti dan mendampingi masyarakat untuk mengikuti diskusi kelompok. 

"Besar harapan kita dalam kesempatan ini akan lahir kegiatan-kegiatan yang nantinya akan dimasukan dalam RKP Nagari dan akan dijadikan APB Nagari tahun 2024 nanti, " Katanya. 

Di kesempatan itu, Ketua Tim IV  Tanah Datar yang diwakili oleh Sekretaris Perhubungan Irwan mengingatkan, Musyawarah Nagari ini merupakan wadah penting dan strategis bagi masyarakat untuk menyampaikan gagasan dan pendapat, agar dapat difasilitasi pemerintah Nagari untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat Nagari. Sesuai dengan Undang Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa. 

"Undang Undang tersebu mengamanatkan bahwa rekomendasi Musyawarah Nagari, menjadi pesoman bagi Pemerintah Nagari, BPRN dan lembaga unsur di Nagari dalam merumuskan dan menetapkan kebijakan penyelenggaran Pemerintah Nagari," Ucapnya. 

Musyawarah Nagari dibuka Ketua BPRN, turut dihadiri Ketua Tim IV Tanah Datar, OPD, Forkopinca Sungai Tarab, Wal Nagari se-Kecamatan Sungai Tarab, UPT Sekolah dan undangan lainnya. (007-n) 




0 komentar:

Posting Komentar

 
Top