Tanah Datar-sumateraline. Com (15 Agustus 2023) 

Masyarakat Jorong Tabua Baraia, Nagari Paninjauan, Kecamatan X Koto dan sekitarnya akan segera merasakan manfaat dari pembangunan Embung Talago yang sudah lama dinanti-nantinya.

Jika dirunut dari sejarahnya, wacana pembangunan Embung Talago sudah ada sejak tahun 2010 yang lalu. Tetapi, pembangunannya tertunda karena beberapa kendala dan alasan.

"Tahun lalu, kita dikunjungi beberapa tokoh masyarakat, banyak pembicaraan disitu, termasuk masalah Embung Talago, yang sudah lama menjadi wacana. Karena baik untuk masyarakat, ini akan segera dibangun," ujar Bupati Tanah Datar Eka Putra, SE. MM. saat kegiatan pemancangan pettanda pembangunan Embung tersebut, di Gedung Serba Guna, Kantor Wali Nagari Paninjauan, Selasa (15/8).

Menurut Bupati Eka Putra, pembangunan Embung Talago selain menjadi sumber air yang akan dimanfaatkan petani, Embung itu juga bisa menjadi destinasi wisata baru di Jorong Tabu Baraia ini.

"Nanti, jika Embung Talago sudah dibangun, selain manfaatnya untuk pertanian, juga akan menjadi destinasi wisata yang bisa dikelola Nagari untuk kesejahteraan masyarakat. Jadi, manfaatnya itu multifungsi," ujar Bupati Eka Putra.

Ia pun berharap adanya dukungan semua pihak untuk kelancaraan pembangunan Embung Talago di Jorong Tabu Baraia, "Kita mohon dukungan pihak terkait, bagaimana pembangunan ini berjalan dengan lancar. Jadi, kita kerjakan secara bersama, baik Permerintah Daerah, Kecamatan dan Nagari akan saling besinergi untuk mewujudkannya," ujarnya.

Sementara itu, Wali Nagari Paninjauan I.C Dt. Batuah Nan Kuniang mengucapkan rasa terima kasihnya atas pembangunan Embung Talago yang akan dikerjakan dalam waktu dekat ini.

Ia menegaskan bahwa dari tahun 2010, tokoh masyarakat nagari Paninjauan berupaya memperjuangkan pembangunan Embung Talago hingga telah sampai ke Pemerintah Provinsi Sumatera Barat.

"Lah pasai, tokoh masyarakat berusaha untuk pembangunan Embung Talago ini. Alhamdulillah, keinginan tokoh masyarakat, diwujudkan pak Bupati Eka Putra ketika tokoh masyarakat menyampaikan keluhan ini. Insha Allah, semua kendala yang ada di Nagari Paninjauan ini, satu persatu dipenuhinya," ujarnya.

Selanjutnya, Tokoh Masyarakat Jorong Tabua Baraia A. S. Dt. Batuah Nan Sati juga mengucapkan rasa syukur pembangunan Embung Talago segera terwujud walaupun sempat menunggu belasan tahun lamanya.

"Kami sudah menunggu begitu lama, terkait pembangunan  Embung Talago. Baru kali ini, bisa diwujudkan, kami sangat merasa bersyukur," ujarnya.

Ia pun mengatakan, pembangunan Embung Talago di Jorong Tabu Baraia tujuannya untuk memberikan manfaat ke anak cucu Nagari Paninjauan. "Disini jika musim hujan, airnya hanya singgah. Kalau ada Embung tentu akan tertampung, akan banyak manfaat nantinya, hingga dirasakan oleh anak cucu kami kelak," ujarnya.

Turut hadir pada saat itu Kepala Dinas PUPR dan Pertanahan Tanah Datar Ten Feri, ST. M.Si, Komandan Secata B Padang Panjang diwakili Mayor Inf. Indra Yelly, Camat X Koto Drs. Muhklis, Ninik Mamak, Bundo Kanduang, Tokoh Masyarakat dan Tamu undangan lainnya. (**) 

0 komentar:

Posting Komentar

 
Top