Tanah Datar-Sumateraline. Com (18 Juni 2024) 

Perantau Galogandang dan Turawan Nagari III Koto serahkan dua unit Unian Sementara (Huntara) untuk korban bencana Banji Bandang dan Galodo yang melanda enam kecamatan di Kabupaten Tanah Datar pada (11/5/24)  lalu. 

Huntara itu diserahkan oleh Wily Adha Wali Nagari III Koto kepada Bupati Eka Putra lalu di serahkan lansung kepada keluarga yang membutuhkan di Jorong Panti Nagari Parambahan. Selasa (18/6/24). 
Unntuk Pembangunan Hunian Sementara ini kita melalui pemerintahan Nagari III Koto bekerjasama dengan Satgas Nagari tersebut, yang di sponsori oleh perantau Nagari III Koto perantau Galogandang dan perantau Turawan, IKTD Jaya. 

Satu unit bangunan Huntara ini menghabiskan biaya sebanyak Rp.15.000.000,- juta, jadi dua kita bangun nilainya sebesar Rp. 30.000.000,- bantuan ini murni dari perantau yang kita laksanakan secara ber gontoroyong bersama Satgas pemerintahan.

"Harapan kita kedepan kalau masih ada juga masyarakat 
kita yang belum mempunyai Huntara kita masih berusaha mudah-mudahan kedepan kita bangunkan kembali, "ujar Wily Adha Wali Nagari IIIKoto. 

Semoga bantuan Huntara ini bisa bermanfaaat bagi saudara kita di Jorong Panti dan Jorong Piliang karena berbatasan lansung dengan Nagari Lima Kaum, dengan adanya bantuan Huntara kita bisa membantu pemerintah daerah sebelum  rumah permanen dibanggakan kembali, tambahnya. 

Saat yang sama Bupati Eka Putra menyampaikan, sebagai kepala Daerah mewakili masyarakat Tanah Datar dan warga yang terdampak, saya mengucapkan terimakasih yang tak terhingga kepada perantau Nagari III Koto yang telah memberikan sumbangan dan alhamdulillah sumbangan itu dipergunakan untuk membangun tempat Hunian Sementara. 

"Seperti yang disampaikan Wali Nagari Wili Adha tadi, ini sangat luar biasa, saya mengucapkan terimakasih kepada perantau dan relawan semua, baik yang ada di ranah maupun perantauan yang sudah memberikan batuan baik itu materi maupun tenaga dalam membangun Hunian Sementeta (Huntara) ini, "ucap Bupati Eka Putra. 

Pemerintah mengapresiasi niat baik ini yang mana rumah ini akan dipergunakan oleh dua keluarga besar yaitu. Keluarga dari Rambatan dan Lima Kaum insyaallah ini bermanfaat dan sangat membantu kami di pemerintahan. 

Namanya hunian sementara, insyaallah rumah yang akan kita bangun di Rambatan juga itu ada 54 Unit sesuai dengan permintaan kita akan bangun, namun demikian bangunan sementara ini yang saya butuhkan sudah banyak di Tanah Datar selain di Kecamatan Rambatan juga di Kecamatan X Koto dan Kecamatan Batipuh, insyaallah akan dibangun juga. 

Semuanya itu adalah sumbangan dari donatur perantau dan pihak swasta, jadi pemerintah tidak ada yang membangun, sementara yang kita bangun rumah jadi, dua metodenya yang pertama, rumah yang dibanggakan di suatu tempat itu terpadu, ke dua mandiri tanah yang sudah disiapkan oleh Nnnik Mamak keluarga yang terdampak ini. 

Terdampak ada dua, yang dibangunkan Ninik Mamak ini lebih kurang 149 rumah yang sudah di siapkan tanahnya oleh keluarga atau Ninik Mamak. Tapi yang di siapkan oleh pemerintah sebanyak 58 unit rumah mudah-mudahan ini cepat berjalan, dengan adanya Huntara ini sangat membantu kami di pemerintahan, Pungkas Eka Putra. (007-n) 


0 komentar:

Posting Komentar

 
Top