Tanah Datar-Sumateraline. Com (30 Juli 2024) 

Musyawarah Nagari (Musnag) Nagari Talang Tangah dalam penyusunan Rencana Kerja Pembangunan (RKP) tahun 2025 dan DU RKP tahun 2026 yang di selenggarakan di Aula Kantor Wali Nagari Talang Tangah Kecamatan Sungai Tarab Kabupaten Tanah Datar. Selasa (30/7/24) 
Ketua BPRN Ramli, S. AP saat membuka Musnag Nagari menyampaikan, musyawarah Nagari ini dilaksanakan dan dipimpin BPRN difasilitasi oleh pemerintahan Nagari yang dilaksanakan satu kali satu tahun dan di danai oleh APB Nagari.

"Pengertian Musnag RKP Nagari adalah, BPRN menyelenggarakan musyawarah dalam rangka rencana penyusunan pembagunan Nagari, dan hasil Musnag akan menjadi pedoman bagi pemerintah Nagari, untuk menyusun rancangan RKP Nagari dan DU RKP Nagari,"kata Ketua BPRN Ramli. 

Senada dengan itu , Wali Nagari Talang Tangah Andry Andres mengakatakan, 
pemerintahan Nagari sudah memberikan kewajiban, baik BLT atau Bansos dan bantuan-bantuan lainnya untuk kepentingan masyarakat. 
Musyawarah Nagari telah kami laksanakan, tinggal kewajiban Bapak ibuk untuk melunasi PBB, kamipun melaluin Camat kalau ada surat atau SKTM untuk administrasi hubungi saya, jangan ditandatangani dulu sebelum ada pembuktian lunas PBB. 

"Pembangunan Nagari Talang Tangah melalui dana ADD, ADN dan Pokir, Alhamdulillah setiap tahun, namun setelah kami tinjau khususnya tiap kelompok Jalan usaha tani, kamipun juga menganggarkan dana untuk pemeliharaan sarana dan prasarana, khusus jalan usaha tani melalui Nagari untuk minyak snack kami sediakan, tentu sesuai dengan yang sudah kami anggarkan, "ujar Wali Nagari Andry Andres. 

Di sambutan nya Kadis Parpora Pariwisata Pemuda dan Olahraga Riswandi sampaikan, saya hadir pada musyawarah Nagari karena ada kaitannya dengan Dinas Parpora, selain Pariwisata yaitu satu Nagari satu Event dan UMKM, budaya seeta kesenian. 

"Dengan adanya kegiatan Satu Nagari Satu Event kita bisa menghidupkan kembali kesenian kesenian anak muda, seperti sangar-sanggar dan mengaharahkan anak muda ke arah yang positif, agar terarah jangan sampai anak-anak kita tersandung dengan Narkoba dan kenakalan remaja lainnya itu tujuan dari Satu Nagari satu Event, " Sampai Riswandi. 

Sementara itu Wakil Ketua DPRD Tanah Datar Anton Yundra katakan, dari sekian banyak musyawarah Nagari dilaksanakan mungkin hanya di Nagari Talang Tangah saya bisa menghadiri, karena semenjak Tanah Datar dilanda musibah banjir Bandang kami anggota DPRD banyak kegiatan di luar Daerah. 

Tadinya rencan jam 12.00 saya juga mau berangkat ke Jakarta, karena ada musyawarah Nagari di Talang Tangah saya tunda keberangkatan sampai jam 16.00 Wib saya utamakan dulu untuk menghadiri Musnag Nagari Talang TangahTangah. 

"Karena  kemaren saya menang muktlak di pemilihan anggota Legislatif disini tentu saya wajib hadir, saya banyak berjanji dengan masyarakat Nagari Talang Tangah. Saat inilah kita melihat mana Calek Calek yang berjanji waktu Kampanye, " Ucap Anton Yondra. 

Turut hadir Tim Kabupaten Kadis Parpora, OPD terkait, Forkopinca, Camat Sungai Tarab Mirza Azis, Kapolsek Sungai Tarab diwakili Bhabinkamtibmas, UPT Puskesmas, UPT Sekolah, BPRN, Wali Nagari, KAN, ninik mamak, Bundo Kanduang, Pemuda dan undangan lainnya (007-n) 

0 komentar:

Posting Komentar

 
Top