Sijunjung -  Dalam rangka menyambut dan memeriahkan HUT Ke-79 TNI Tahun 2024, Komando Distrik Militer 0310/SS menggelar kegiatan lomba Peraturan Baris Berbaris (PBB) Piala Panglima TNI Tingkat SLTP dan SLTA. Di Lapangan Makodim. Jl. Prov M. Yamin, Muaro Kec. Sijunjung Kab. Sijunjung, Jum'at (27/09/2024).

Lomba Peraturan Baris Berbaris (PBB) tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA) dan tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) tersebut berlangsung di Lapangan Upacara Makodim 0310/SS, sementara untuk DP (Daerah Persiapan) menggunakan jln masuk Pintu 2 depan Provos .

Dalam arahannya Komandan Kodim 0310/SS Letkol Inf Reno Handoko, S.E melalui Pasiter Kodim 0310/SS Kapten Cke Jarman sekaligus membuka acara Lomba PBB ini mengatakan dalam sambutan nya, Kegiatan Lomba PBB yang dilaksanakan ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam rangka memeriahkan HUT TNI ke-79.

"Tujuannya untuk mendekatkan TNI dengan masyarakat serta menguatkan rasa persatuan dan kesatuan bangsa serta semangat juang yang tangguh sehingga benar-benar terpatri dalam diri para pelajar sekalian" ucap Kapten Cke Jarman yang mewakili Komandan Kodim.

Selain itu menurut Kapten Cke Jarman pelaksanaan kegiatan lomba PBB ini juga bertujuan untuk mempererat rasa kebangsaan dan nasionalisme di kalangan pelajar, serta menumbuhkan sikap disiplin, tanggung jawab, kekompakan dan juga sikap kepemimpinan kepada para pelajar sebagai generasi penerus bangsa ini.

Oleh karena itu, Pasipers Kapten Cke Jarman mengucapkan terimakasih dan apresiasi kepada pihak sekolah yang telah berpartisipasi dalam mengikuti kegiatan lomba PBB dalam rangka menyambut dan memeriahkan HUT TNI Ke-79 tahun 2024 kali ini.

"Laksanakan lomba ini dengan penuh semangat dan perharikan faktor keamanan, supaya lomba ini berjalan dengan aman dan lancar sampai selesai". (Pendim0310/SS).

0 komentar:

Posting Komentar

 
Top