
Padang - Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) II Laksamana Pertama TNI Sarimpunan Tanjung, menghadiri rapat Paripurna DPRD Provinsi Sumatera Barat (Sumbar). Rapat dilaksanakan di ruang rapat utama kantor DPRD Sumbar, Senin (3/3/2025).
Agenda rapat Paripurna kali ini ialah penyampaian pidato perdana Mahyeldi sebagai Gubernur Sumbar periode Tahun 2025-2030, setelah selesai melaksanakan Retret di Akademi Militer Magelang. Ikut hadir Wakil Gubernur Sumbar Vasco Ruseimy mendampingi Gubernur atau Buya Mahyeldi.
Hadir juga Pejabat Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Sumbar, dan kepala OPD Provinsi Sumbar serta para anggota Legislatif Provinsi Sumbar.
Dispen Lantamal II.
0 komentar:
Posting Komentar